Memantau tumbuh kembang siswa/i RA Al Musabbihin serta pemberian vitamin A
Di Post Oleh: fitri Musabbihin Tanggal: 15/03/2023 Di Baca140 kali

Medan (Selasa/14/03/23) - RA Al Musabbihin melaksanakan kegiatan pemantauan tumbuh kembang siswa/i RA Al Musabbihin oleh pihak puskesmas yang berkunjung ke Sekolah Islam Terpadu Al Musabbihin.

Adapun kegiatan yang dilakukan adalah pemeriksaan berat badan,lingkar lengan,lingkar kepala dan tinggi badan. Masa lima tahun pertama merupakan periode kritis pertumbuhan setiap anak. Gangguan tumbuh kembang yang terjadi di masa ini bisa berdampak permanen. Untuk itu orang tua perlu mengenali apakah pertumbuhan anak sudah sesuai atau tidak dengan cara selalu rutin mengukur berat dan tinggi badan anak.

Pertumbuhan anak yang ditandai dengan penambahan ukuran fisiknya merupakan indikator untuk status nutrisinya.

“Masalah gizi terbesar yang dihadapi dunia saat ini menurut WHO adalah stunting. Hal ini tidak terjadi tiba-tiba, selalu diawali dengan hambatan pertumbuhan yang disebabkan oleh kualitas makanan kurang baik. Stunting alias kurang gizi kronik akan menyebabkan tinggi badan anak tidak optimal dan perkembangan otaknya terhambat. Karena itulah pertumbuhan berat badan dan tinggi badan anak harus di pantau secara rutin sehingga bisa dideteksi jika ada gangguan.

“Setelah dimonitor tinggi, berat, dan lingkar kepalanya, hasilnya ditaruh di kurva pertumbuhan untuk mendeteksi. Kalau postur anak termasuk pendek apakah memang karena genetik dan masih bisa dikejar, atau disebabkan stunting,”. Dan yang terakhir adalah pemberian Vitamin A untuk siswa/i RA Al Musabbihin yang berfungsi dalam pembentukan, produksi, dan pertumbuhan sel darah merah, sel limfosit, antibodi juga integritas sel epitel pelapis tubuh. Sedangkan apabila anak kekurangan vitamin A maka anak bisa menjadi rentan terserang penyakit infeksi seperti infeksi saluran pernafasan atas, campak, dan diare.

Top